Information & Tips

Seru dan Asyik Berolahraga di Scientia Square Park

01 February 2018

Seru dan Asyik Berolahraga di Scientia Square Park

Di Scientia Square Park (SSQPark) udaranya begitu segar dan bersih, paparan sinar matahari pagi sungguh indah sehingga berolahraga di sini dijamin lebih menyehatkan. Apalagi nuansa kehijauan dari pepohonan dan rerumputan akan menyegarkan pandangan mata kita. olahraga apa saja yang bisa kita lakukan di Scientia Square Park?

Wushu

Wushu termasuk dalam jenis olahraga bela diri, namun gerakan bela diri yang diajarkan dalam wushu hampir semuanya lembut dan lentur. Ini karena wushu tidak hanya diajarkan untuk mengolah tubuh, namun juga untuk melatih tingkat konsentrasi. Olahraga ini diyakini dapat meningkatkan kemampuan koordinasi, kecepatan, konsentrasi, kelincahan, kekuatan, fleksibilitas, semangat dan rasa percaya diri.

Gerakan-gerakan wushu yang lembut dan pelan dapat membantu mengurangi stres serta melatih kesabaran. Wushu semakin populer dan dilombakan pada tingkat dunia seperti Olimpiade dan Asian Games. Yuk ikut berlatih wushu di SSSQParkark setiap hari Minggu pukul 16.00 WIB.

Memanah

Olahraga ini sebetulnya gampang saja. Anda hanya perlu memanah busur tepat ke sasaran. Namun bila dipraktekkan bisa jadi tidak semudah itu. Anda perlu mengikuti latihan reguler agar mahir memanah. Olahraga yang satu ini juga tengah populer di kalangan anak-anak usia sekolah.

Manfaat yang didapat dari olahraga memanah: melatih koordinasi kekuatan otot dan otak. Saat membidik target, otak akan dirangsang untuk tetap fokus, tubuh dijaga agar seimbang. Jadi Anda mendapat dua latihan sekaligus, latihan keseimbangan dan konsentrasi. Datang saja ke SSQPark setiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu.

Trampoline

Olahraga kekinian ini sedang digandrungi oleh anak-anak dan dapat dengan mudah ditemui di beberapa mall ibukota. Olahraga trampoline ini juga besar manfaatnya bagi orang dewasa dan dapat membakar banyak kalori.

Gerakan melambung di atas trampoline sudah termasuk olahraga low impact. Selain itu, olahraga ini dapat memperbaiki sirkulasi darah, meningkatkan fungsi kognitif, menurunkan tingkat stres dan kini juga digunakan untuk rehabilitasi cidera. Bila ingin mencoba berlatih trampoline, disarankan Anda didampingi oleh instruktur professional seperti di SSQPark. Area trampoline berada di luar ruangan sehingga lebih sehat dan bisa menikmati sirkulasi udara yang baik.

Inline Skate

Tak hanya fun, inline skate memberi banyak keuntungan bila rutin dilakukan. Salah satunya, melatih keseimbangan tubuh. Awal berlatih, memang terasa sulit menjaga keseimbangan tubuh. Namun bila sudah terbiasa, Anda akan semakin lihai dan berhasil melatih keseimbangan tubuh dengan baik.

Penyuka olahraga inline skate lebih banyak datang dari kalangan anak-anak dan remaja, karena gerakannya reaktif dan cepat. Seluruh tubuh ikut bergerak, mulai dari tangan, punggung dan kaki sehingga berolahraga selama 1 jam saja dapat membakar 500 kalori. Inline skate course dibuka setiap harinya di SSQPark.

Wall Climbing

Berbedadengan panjattebing,wallclimbingadalaholahraga ekstrim denganmemanjat dindingbuatanyangdilengkapi denganbebatuan untuk pijakankaki dan tangan.Wallclimbing jelas lebihaman karena memilikilingkungan yangbisa diatur sedemikianrupa, berbeda jauh dengan panjat tebing yang alami dimana harus dipertimbangkan kondisi cuaca dan alam sekitar.

Olahraga ini sekarang semakin populer di kalangan remaja dan anak-anak. Manfaat yang bisa diajarkan: keberanian, melatih koordinasi tangan dan kaki serta meningkatkankonsentrasi. Juga baik untuk meningkatkan stamina dan kekuatan tubuh. Wall climbing terbuka bagi pengunjung SSQPark setiap hari mulai pk 8.00 pagi.

Velocity Skatepark

Buat penggemar olah raga ekstrem, tempat ini adalah surga. Tersedia lintasan dengan aneka tantangan. Dan bagi Anda yang belum bisa main skateboard, jangan cemas, ada pengajarnya.

The Bars

The Bars adalah tempat buat Anda yang ingin melatih otot. Anda bisa pull up, sit up, dan melakukan senam- senam yang lainnya. Sama seperti Kids Playground, di bawah The Bars terdapat karpet empuk untuk melindungi Anda kalau jatuh. Jadi, aman!

Fasilitas sudah tersedia, tinggal bagaimana kita memanfaatkannya dan berlatih serius agar target bugar dan sehat bisa tercapai.