News & Update
CondoVilla, Konsep Low-Rise Apartment Pertama di Indonesia Oleh Summarecon
30 October 2020
Tersedia Area Terbuka Hijau
Layaknya tipe hunian landed house, pada Condovilla disiapkan sebanyak 70% area terbuka hijau dalam bentuk taman tematik atau activity garden yang dapat dimanfaatkan sebagai ruang eksplorasi dan aktivitas fisik bagi setiap anggota keluarga.
Low-Rise apartment yang dikembangkan berdampingan dengan alam dan ingkungan hijau akan menciptakan kualitas udara baik dan sejuk dengan angin yang tak terlalu kencang dibanding gedung tinggi. Tak hanya itu, dengan tata ruang yang baik untuk ventilasi, cahaya akan mudah masuk dan membantu menghemat penggunaan daya listrik.
Harga Jual Kembali Lebih Tinggi
Tentunya kita menginginkan rumah untuk seumur hidup, namun jika harus menjualnnya kembali, pastikan Anda memilih properti yang tepat. Low-Rise Apartment memiliki harga jual yang baik, apalagi dikeluarkan oleh developer atau pengembang yang dikenal baik atas produk propertinya.
Kita semua pasti menginginkan kehidupan dengan privasi yang baik, namun sebagai makhluk sosial tentunya kita menginginkan komunitas di sekitar hunian apartemen. Pada Low-Rise Apartment, tidak hanya menawarkan privasi yang tinggi bagi penghuninya, dengan banyak area penghubung di sekitar hunian, kita akan lebih mudah bersosialisasi dengan sesama penghuni.
Akses Mobilitas Begitu Mudah
Berpindah dari satu lantai ke lantai lain pada bangunan yang tinggi mungkin jadi hal yang sulit bagi sebagian orang. Dengan bangunan apartemen yang tidak terlalu tinggi mobilitas keluar masuk akan menjadi lebih praktis dan nyaman untuk setiap kalangan usia.
Sebagian orang menginginkan fasilitas rumah yang lengkap dengan kolam renang, tempat berolahraga, taman bermain anak namun seringkali lupa hal tersebut membutuhkan biaya perawatan yang tinggi. Low-rise apartment juga memiliki fasilitas tambahan tersebut, sehingga setiap penghuni dapat menghemat biaya perawatan baik untuk hunian dan fasilitas.
Ketahanan yang Baik dan Keamanan Lebih Terjamin
Gedung yang rendah akan lebih bertahan atas bencana, dengan tingkatan yang lebih rendah pula akan membuat proses evakuasi ke zona aman menjadi lebih mudah dan cepat. Penghuni juga menjadi lebih tenang dan merasa lebih aman.
Tertarik tinggal di Low-Rise Apartment? Rainbow Springs CondoVillas, Summarecon Serpong sebagai pioneer Low-Rise Apartment di Indonesia merupakan pilihan tepat bagi Anda.
Dengan lokasi yang strategis di tengah kota, Rainbow Springs CondoVillas mengkombinasikan desain hunian luas dengan konsep vila tropikal kontemporer. Menciptakan ruang yang lebih luas, dengan cahaya alami, dan taman hijau luas yang mengedepankan privasi bagi tiap penghuninya. Info lebih lanjut hubungi 0811 1409 008 atau klik www.condovillas.co.id