News & Update
Pemerintah berikan FREE PPN DTP 100%, Ini Kesempatan Emas untuk Beli Rumah!
14 April 2025
Memiliki rumah idaman sering kali menjadi impian jangka panjang bagi banyak orang. Namun, membeli rumah adalah keputusan besar yang membutuhkan pertimbangan, salah satunya adalah mempertimbangkan pajak yang harus dibayar. Hal tersebut yang membuat keputusan membeli rumah terasa lebih berat. Namun, kini ada kabar baik untuk yang ingin memiliki rumah bebas PPN.
Keringanan pajak yang diberikan pemerintah dapat menjadi angin segar bagi para calon pembeli rumah yang ingin segera mewujudkan impian mereka tanpa terbebani biaya tambahan.
Saat ini bisa menjadi waktu yang tepat untuk pembelian rumah atau ruko karena adanya fasilitas FREE PPN DTP (Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah) yang bisa membuat pembelian properti jadi lebih menguntungkan. Pemerintah kembali memperpanjang PPN DTP yang sebelumnya diberikan pada tahun 2023 dan 2024 untuk menjaga daya beli masyarakat dan mendorong pertumbuhan industri properti yang memiliki kontribusi besar terhadap perekonomian nasional. Penyerahan rumah yang harga jualnya di bawah Rp 5 Miliar yang dilakukan mulai tanggal 1 Januari hingga 30 Juni 2025 akan mendapatkan insentif PPN DTP sebesar 100%, lalu mulai 1 Juli hingga 31 Desember 2025 PPN DTP yang didapatkan adalah 50%. Artinya, semakin cepat proses pembelian dilakukan, semakin besar juga insentif yang bisa dimanfaatkan oleh calon pembeli.
Kebijakan ini menjadi momen emas untuk membeli rumah di Summarecon Serpong, adanya FREE PPN pembelian rumah ini dapat meringankan biaya hingga ratusan juta sehingga anggaran yang tersedia bisa digunakan untuk biaya lain seperti renovasi atau mengisi furniture rumah. Dengan adanya insentif ini juga memberikan kemudahan bagi calon pembeli dalam merealisasikan tujuan memiliki properti sendiri.
Selain hunian, insentif ini juga berlaku untuk pembelian ruko, yang memberikan peluang besar bagi pelaku usaha yang ingin memiliki lokasi strategis dengan beban pajak yang lebih ringan. Dengan fasilitas seperti ini, pembeli memiliki ruang lebih luas untuk merencanakan pemanfaatan properti, baik sebagai tempat tinggal maupun sebagai aset produktif.
Semakin mendekati akhir tahun, potensi antrean atau keterbatasan unit yang memenuhi syarat bisa saja terjadi, sehingga mempertimbangkan waktu pembelian sejak sekarang adalah langkah bijak. Maksimalkan peluang ini selagi ketersediaan unit masih beragam dan proses pembelian bisa dilakukan dengan lebih tenang dan terencana.
Marketing In House Summarecon Serpong siap membantu menjelaskan secara menyeluruh tentang ketentuan program PPN DTP, serta membantu Anda mendapatkan unit yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran Anda. Segera hubungi tim sales dan marketing Summarecon Serpong melalui nomor Whatsapp 0878 60 688 699 untuk mendapatkan informasi lebih detail dan memastikan proses pembelian properti bisa dilakukan dengan memanfaatkan program insentif PPN DTP.
Reference: